SELAJUR. COM, SAMARINDA – Anggota DPRD Provinsi Kaltim, Jahidin mengatakan program Makan Bergizi Gratis (MBG) dapat membantu meningkatkan kualitas hidup masyarakat Kaltim khususnya dalam hal pemenuhan gizi bagi anak.
Menurutnya, program ini dinilai merupakan langkah positif dalam upaya penanggulangan kemiskinan dan peningkatan kesejahteraan sosial yang lebih merata.
“Seluruh pihak terkait baik dari pemerintah daerah, DPRD, maupun masyarakat bisa bekerja sama untuk memastikan bahwa program ini berjalan sesuai dengan harapan,” jelas Jahidin.
Ia juga menilai program ini tidak hanya dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat, melainkan juga memberikan berdampak positif pada produktivitas dan pembangunan daerah dalam jangka panjang.
“Kami berharap pemerintah daerah dapat segera mempersiapkan segala sesuatunya agar program ini dapat berjalan dengan baik dan memberikan manfaat yang nyata,” terangnya.
Terakhir kata Jahidin, perlu bersinergi mulai dari pemerintah pusat hingga Kabupaten dan Kota untuk memastikan bahwa masyarakat yang membutuhkan bisa merasakan manfaat dari program tersebut.
[ADV/SET/RED].