Scroll untuk baca artikel
DPRD Kota Samarinda

Angkasa Dukung Modernisasi Pasar Pagi

186
×

Angkasa Dukung Modernisasi Pasar Pagi

Sebarkan artikel ini
Ketua komisi III DPRD kota Samarinda, Angkasa Jaya Djoerani (Syahrul/Selajur)

SELAJUR. COM, SAMARINDA – Sudah berselang lama sejak Pasar Pagi hendak dirubuhkan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda. Namun, sampai kini belum juga ada tanda-tanda pergerakan dimulainya revitalisasi tersebut.

Meski demikian, kondisi tersebut didukung oleh Anggota DPRD Kota Samarinda, Angkasa Jaya Djoerani. Ia mengatakan jika hampir seluruh dewan di DPRD Kota Samarinda mendukung revitalisasi tersebut.

Dukungan tersebut tentu berdasarkan sebuah alasan, diantaranya, lanjut Angkasa sebab anggaran yang dimiliki Kota Samarinda sangatlah besar, sehingga sangat pas jika dilakukan pembangunan atau revitalisasi.

“Saya dukung karena Samarinda punya anggaran cukup besar, selain itu juga bangunan Pasar Pagi kan sudah lumayan tua, jadi saya rasa perlu modernisasi,” ungkapnya, Senin (5/2/2024).

Pasar pagi yang keberadaannya berusia puluhan tahun itu, juga nampak kumuh. Sehingga, dirinya ingin adanya pembaharuan atau perubahan menjadi lebih modern.

Menurutnya, sangat penting untuk memperhatikan sisi estetika kota, agar lebih bersih, terlihat rapi, dan nyaman. Salah satunya dimulai dari revitalisasi pasar tradisional tersebut.

“Masyarakat bagian dari pembangunan, termasuk DPRD adalah bagian dari pemerintah. Harusnya bersama-sama diputuskan konsepnya bagaimana agar lebih baik ke depannya,” tutupnya.

[ADV/SET]

BACA JUGA:  Ahmad Vananza Minta PUPR Tinjau Izin Pembangunan Gerai Retail di Gatot Subroto
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *