Scroll untuk baca artikel
Ultah Selajur[/caption]attachment wp-att-2256">
DPRD Kabupaten Kutim

DPRD Kutim Tegaskan Komitmen pada Produk Hukum Pro Masyarakat

45
×

DPRD Kutim Tegaskan Komitmen pada Produk Hukum Pro Masyarakat

Sebarkan artikel ini
Ketua DPRD Kutim, Jimmy. (Nur Azmi/ SELAJUR)

SELAJUR.COM, KUTIM – Ketua DPRD Kutai Timur (Kutim), Jimmy, memastikan bahwa pihak legislatif akan memprioritaskan penyusunan produk hukum yang berpihak pada kepentingan dan kebutuhan masyarakat.

Hal ini menjadi komitmen utama DPRD Kutim untuk memperkuat peran dan fungsi pemerintah dalam mengalokasikan anggaran serta program yang berdampak langsung kepada masyarakat.

“Pada bidang legislasi, kami berkomitmen terhadap produk hukum yang pro rakyat. Kami berharap Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) bisa memprioritaskan hal tersebut,” ungkap Jimmy, pada Jumat (15/11/2024).

Lebih lanjut, Jimmy menegaskan pentingnya produk hukum yang mendukung kesejahteraan masyarakat dan menjaga efektivitas kinerja DPRD serta pemerintah daerah.

Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini, regulasi yang memberikan manfaat nyata adalah hal yang wajib diupayakan.

“Tentu kita semua tidak menginginkan perda yang dibuat justru tidak menyentuh langsung kehidupan masyarakat,” tegasnya.

Ia juga mengingatkan bahwa setiap produk hukum yang dihasilkan perlu dikawal agar memiliki kualitas yang baik dan relevan dengan kebutuhan masyarakat.

“Selain pro rakyat, produk hukum juga harus berkualitas. Jadi benar-benar memiliki standing point yang bagus, tidak ada celah untuk tidak dijalankan atau dikesampingkan,” tandasnya.

[ADV/MII/SET]

BACA JUGA:  Kecamatan Loa Ulu Dorong Sektor Perikanan, Demi Capai Desikasi Kukar Idaman
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *