Scroll untuk baca artikel
Nasional

Presiden Jokowi Lantik Gus Ipul Sebagai Mentri Mensos dan Eddy Hartono Jadi Kepala BNPT

69
×

Presiden Jokowi Lantik Gus Ipul Sebagai Mentri Mensos dan Eddy Hartono Jadi Kepala BNPT

Sebarkan artikel ini
Ket. Foto : Presiden Joko Widodo melantik Saifullah Yusuf sebagai Menteri Sosial (Mensos) dan Irjen Pol Eddy Hartono sebagai Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme Lembaga negara (BNPT) di Istana Negara, Jakarta, Rabu (11/9/2024) (Foto : Sekretariat Presiden).

SELAJUR. COM, JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik Saifullah Yusuf sebagai Menteri Sosial (Mensos) dan Irjen Pol Eddy Hartono sebagai Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme Lembaga negara (BNPT) di Istana Negara, Pada rabu (11/9/2024).

Saifullah atau Gus Ipul sapaan akrabnya, menggantikan menteri Mensos sebelumnya yakni Tri Rismaharini yang diketahui mengundurkan diri dikarenakan ikut serta dalam pencalonan Pilkada 2024.

Pelantikan Saifullah itu berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) 102 P tahun 2024. Keppres ini tentang Pengangkatan Menteri Sosial Kabinet Indonesia Maju periode tahun 2019-2024.

Selain itu, Presiden Jokowi pun juga melantik Irjen Pol Eddy Hartono sebagai Kepala BNPT, menggantikan Jendral Polisi Rycko Amelza Dhaniel yang telah memasuki masa purna tugas sebagai anggota kepolisian sejak 14 Agustus 2024.

Pelantikan Eddy ini berdasarkan Keppres Nomor 124/PPA tahun 2024. Yaitu tentang Pemberhentian dan Pengangkatan dari dan dalam Jabatan Pimpinan Tinggi Utama di Lingkungan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme.

Setelah pembacaan Keppres, Presiden mengambil sumpah jabatan para pejabat yang dilantik.

Presiden Jokowi pun mengambil sumpah jabatan para pejabat yang dilantik.

“Saya bersumpah bahwa saya akan setia kepada Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia tahun 1945 serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi darmabakti saya kepada bangsa dan negara,”

“Bahwa saya dalam menjalankan tugas jabatan akan menjunjung tinggi etika jabatan, bekerja dengan sebaik-baiknya, dengan penuh rasa tanggung jawab,”dilansir dari Kementrian Kesekretariatan Negara RI, ucap Presiden mendiktekan sumpah jabatan.

Acara pelantikan diakhiri dengan pemberian ucapan selamat oleh Presiden Joko Widodo untuk kemudian diikuti para tamu undangan yang hadir.

[SET/RED].

BACA JUGA:  PLN Tanah Grogot Siapkan 2 Unit Gardu Listrik Jelang Pemilu Februari 2024 Mendatang
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!